Thursday 13 August 2015

Cara Kembalikan File Hilang dan Terhapus Permanen di Android

Jika smartphone Android kamu sudah di-root, kita lanjut ke cara mengembalikan file yang hilang dan terhapus di Android. Berikut adalah caranya:
Download DiskDigger Pro, lalu install seperti biasa di Android kamu.
  • Buka DiskDigger Pro-nya, lalu cari dimana kamu menghapus file-nya (di memori internal atau memori eksternal). Setelah memilih tempat penyimpanannya, pilih juga format file yang ingin dicari.
  • Tunggu sebentar hingga proses scanning selesai. Lama proses scanning-nya, tergantung dari berapa format yang kamu pilih. Semakin banyak format yang ingin dicari, semakin lama pula prosesnya.
  • Apabila proses scanning sudah selesai, kamu bisa langsung mencari file yang ingin kamu kembalikan. Jika sudah ditemukan, centang file-nya kemudian pilih Save local.. lalu pilih tempat pengembalian file tersebut.

       DiskDigger Pro mampu mengembalikan lebih banyak format file seperti: JPG, PNG, MP4 / M4A / 3GP / MOV, GIF, MP3, AMR, WAV, TIF, CR2, SR2, NEF, DCR, PEF, DNG, ORF, DOC / DOCX, XLS / XLSX, PPT / PPTX, PDF, XPS, ODT / ODS / ODP / ODG, ZIP, APK, EPUB.

No comments:

Post a Comment